Kamis, 09 Februari 2012

Sel darah putih


Leukosit merupakan nama lain untuk sel darah putih. Leukositberfungsi mempertahankan tubuh dari serangan penyakit dengan caramemakan (fagositosis) penyakit tersebut. Itulah sebabnya leukosit disebutjuga fagosit.

Leukosit mempunyai bentuk yang berbeda dengan eritrosit.Bentuknya bervairasi dan mempunyai inti sel bulat ataupun cekung.Gerakannya seperti Amoeba dan dapat menembus dinding kapiler.Berdasarkan ada/tidaknya granula di dalam plasma, leukosit dibagimenjadi:
1. Leukosit bergranula (granulosit)
a. Neutrofil
b. Eosinofil
c. Basofil

2. Leukosit tidak bergranula (agranulosit)
a. Limfosit
b. Monosit

1. Neutrofil
Plasmanya bersifat netral, inti selnya berjumlah banyak dengan bentukbermacam-macam. Neutrofil fagositosis terhadap eritrosit (sel darahmerah), kuman, dan jaringan mati.

2. Eosinofil
Plasmanya bersifat asam. Itulah sebabnya eosinofil akan merah tuabila ditetesi eosin. Eosinofil juga bersifat fagosit dan jumlahnya akanmeningkat jika tubuh terkena infeksi.

3. Basofil
Plasmanya bersifat basa. Itulah sebabnya plasma akan berwarna birujika ditetesi larutan basa. Sel darah putih ini akan berjumlah banyak jikaterkena infeksi. Basofil juga bersifat fagosit. Selain itu, basofil mengandungzat kimia anti penggumpalan, yaitu heparin.

4. Limfosit
Limfosit tidak dapat bergerak dan berinti satu. Ukurannya ada yangbesar dan ada yang kecil. Limfosit berfungsi untuk membentuk antibodi.

5. Monosit
Monosit dapat bergerak seperti Amoeba dan mempunyai inti yang bulat/bulat panjang. Monosit diproduksi pada jaringan limfa dan bersifat fagosit.

Jika ada yang mau ditanyakan silahkan komen dibawah.




Postingan Yang Mungkin Anda Suka :

3 komentar:

  1. jadi sel darah putih tugasnya memakan penyakit dong :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup, sebagai anti body, tapi bila kelebihan, maka yang terjadi adalah kanker darah... ini adalah penyakit berbahaya, yang mana resiko kematian cukup tinggi.... :) iiiih.... jadi serem....

      Hapus
  2. pening kalo udah dengar penyakit.

    BalasHapus